Kafilah Kota Tangerang Siap Berikan yang Terbaik Di MTQ XX

KOTA TANGERANG (VIVABANTEN.COM) – Sebanyak 130 kafilah Kota Tangerang telah dilepas menuju gelaran Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) XX, Rabu (26/07/2023). MTQ XX kali ini dilaksanakan di Kabupaten Tangerang pada 26 Juli 2023 hingga 30 Juli 2023.

Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kota Tangerang, Zuhri Fauzi mengatakan para peserta lomba sudah mempersiapkan semaksimal mungkin. Diketahui, ada tujuh cabang lomba yang diikuti yaitu tahfidz, tafsir, tilawah, syarhil Qur’an, fahmil Qur’an, kaligrafi, karya ilmiah Al-Qur’an.

Bacaan Lainnya

“Alhamdulillah, seluruh peserta sudah mempersiapkan semaksimal mungkin untuk berlomba di MTQ XX. Insyaallah, apa yang sudah dipersiapkan dapat menuai hasil yang terbaik. Sisanya, kita tinggal berdoa dan memohon kepada Allah agar para peserta dapat menjalankan perlombaan tanpa hambatan,” ungkapnya, Kamis (27/07/2023).

Diharapkan, seluruh peserta lomba pada ajang MTQ XX dapat bertanding semaksimal mungkin dan menjaga nama baik Kota Tangerang. Selain itu, para peserta diimbau untuk mengamalkan ilmu-ilmu yang sudah didapatkan selama persiapan hingga perlombaan selesai pada kehidupan sehari-hari.

“Tak kalah pentingnya dari juara pada MTQ ini adalah bagaiman para peserta lomba dapat mengamalkan ilmu dan juga pengalaman yang didapatkan selama persiapan hingga perlombaan selesai. Esensi dari MTQ ini adalah untuk mengaggungkan Al-Qur’an dan bagaimana kita dapat lebih dekat serta mengenal juga mengamalkan Al-Qur’an. Mudah-mudahan, kita bisa mendapatkan hasil yang terbaik,” tutupnya.(man/joe)

Pos terkait