PMI Ajak Masyarakat Kembali Donor Darah Pasca Lebaran

PMI Ajak Masyarakat Kembali Donor Darah Pasca Lebaran

KOTA TANGERANG (VivaBanten.com) – Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang terus menggencarkan ajakan donor darah kepada masyarakat usai libur Lebaran, guna memastikan ketersediaan stok darah tetap aman.

Ketua PMI Kota Tangerang, Oman Jumansyah, menyatakan bahwa layanan donor darah tetap berjalan tanpa libur, termasuk selama Idulfitri. Hal ini sebagai langkah antisipatif agar permintaan darah dari rumah sakit tetap bisa terpenuhi.

Bacaan Lainnya

“Pelayanan donor darah kami lakukan tanpa hari libur agar stok darah tetap terjaga. Bagi masyarakat yang ingin kembali rutin donor darah, silakan datang ke kantor atau layanan kami sesuai jadwal,” ujar Oman, Kamis (10/4/2025).

PMI Kota Tangerang menyediakan layanan donor darah di beberapa lokasi, antara lain Markas PMI di Jl. Masjid Al Hidayah No. 02 (depan RSUD Kota Tangerang), Kantor PMI di Jl. Mayjend Sutoyo No. 15, Gedung PMI Ahmad Yani, Mal Matahari Daan Mogot, dan Tangcity Mall.

Selain itu, untuk jadwal layanan donor darah keliling, masyarakat dapat mengeceknya melalui akun Instagram resmi @pmikotatangerang.

“Setetes darah bisa menyelamatkan nyawa. Kami mengajak masyarakat untuk rutin donor darah, karena kebutuhan darah tidak pernah berhenti,” imbau Oman.

Layanan donor darah buka setiap hari, termasuk hari besar, mulai pukul 08.00 hingga 22.00 WIB. Sementara permintaan darah dapat dilakukan 24 jam penuh melalui nomor 021 5579 1008.(man/joe)

Pos terkait