DLH Kota Tangerang Kerahkan Personel Bersihkan Rumah Warga Pascabanjir

DLH Kota Tangerang Kerahkan Personel Bersihkan Rumah Warga Pascabanjir

KOTA TANGERANG (VivaBanten.com) – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tangerang mengerahkan puluhan petugas untuk membersihkan sampah di rumah warga dan pemukiman terdampak banjir, Rabu (5/3/2025).

Kepala DLH Kota Tangerang, Wawan Fauzi, mengatakan sejak pagi petugas telah dibagi menjadi dua tim dengan peralatan lengkap, seperti bentor, bison, amrol sampah, wheel loader, dan tangki air.

Bacaan Lainnya

“Hingga siang ini, pembersihan telah menjangkau Duren Villa, Ciledug, dan Puri Kartika, Tajur. Lokasi lain akan menyusul seiring surutnya banjir,” ujar Wawan.

DLH juga berkolaborasi dengan BPBD dalam penyemprotan lumpur di rumah warga serta pengangkutan sampah yang terbawa arus banjir.

“Sampah yang diangkut mayoritas berasal dari rumah tangga yang rusak akibat terendam air. Sementara itu, mobil tangki difokuskan untuk membersihkan jalan dari lumpur,” jelasnya.

Wawan berharap upaya ini dapat membantu warga agar bisa segera kembali ke rumah masing-masing dengan kondisi lingkungan yang lebih bersih dan nyaman.(man/joe)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *