Pemkot Tangerang Lepas 2.580 Mahasiswa KKN UMT

Pemkot Tangerang Lepas 2.580 Mahasiswa KKN UMT

KOTA TANGERANG (VivaBanten.com) – Pemerintah Kota Tangerang melepas sebanyak 2.580 mahasiswa Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT) untuk melaksanakan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) di sejumlah wilayah di Kota Tangerang. Pelepasan dilakukan oleh Wakil Wali Kota Tangerang, H. Maryono Hasan, di GOR Nambo, Karawaci, Selasa (15/7/2025).

Dalam sambutannya, Maryono menyampaikan bahwa KKN merupakan wadah penting dalam membentuk karakter kepemimpinan dan kepedulian sosial mahasiswa, sekaligus memperkuat kontribusi nyata perguruan tinggi terhadap masyarakat.

Bacaan Lainnya

“KKN bukan sekadar kegiatan akademik. Ini adalah ajang untuk membuktikan peran mahasiswa sebagai agen perubahan di tengah masyarakat,” ujar Maryono.

Ia mengapresiasi tema yang diusung dalam KKN tahun ini, yakni “Penguatan UMKM Ramah Lingkungan untuk Pembangunan Ekonomi Berkelanjutan”, yang dinilai selaras dengan arah kebijakan Pemerintah Kota Tangerang dalam mendorong pertumbuhan ekonomi berbasis keberlanjutan.

Maryono berharap kehadiran mahasiswa dapat menjadi mitra strategis bagi pelaku usaha kecil dalam meningkatkan kapasitas, memperkenalkan inovasi, serta mendorong adaptasi terhadap teknologi tanpa mengabaikan kepedulian terhadap lingkungan.

“Mahasiswa bisa memberi pendampingan dan membuka wawasan bagi UMKM agar lebih mandiri dan siap menghadapi tantangan digital,” katanya.

Ia juga berpesan agar seluruh peserta KKN menjaga etika, menjunjung tinggi tanggung jawab, serta menjaga nama baik almamater dan daerah asal mereka.

“Selamat menjalankan pengabdian. Jadilah pribadi yang rendah hati, mampu menghadirkan solusi, dan meninggalkan jejak perubahan yang bermanfaat bagi masyarakat,” tutupnya.(man/joe)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *