KAB. TANGERANG (VivaBanten.com) – Debat publik putaran kedua Pilkada Kabupaten Tangerang 2024 yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tangerang berlangsung sengit pada Minggu (10/11/2024) di Studio Metro TV, Jakarta Barat.
Tiga pasangan calon bupati dan wakil bupati Tangerang saling beradu gagasan dan visi mengenai tema debat “Inovasi Pembangunan Daerah yang Berkelanjutan, Terintegrasi, Inklusif, dan Berwawasan Lingkungan.”
Debat yang disiarkan secara langsung melalui akun YouTube Meyri TV tersebut mendapat perhatian luas, terutama dari para pendukung masing-masing pasangan calon yang aktif memberikan komentar di kolom chat selama debat berlangsung. Di tengah debat, Metro TV mengadakan polling interaktif dengan pertanyaan “Kalian Pilih Nomor Urut Berapa, Guys?” untuk mengukur popularitas sementara para kandidat.
Hasil polling menunjukkan pasangan nomor urut 02, Moch Maesyal Rasyid dan Intan Nurul Hikmah, unggul dengan perolehan 52 persen suara dari 1.145 voters yang berpartisipasi. Paslon nomor urut 01, Mad Romli dan Irvansyah, mengikuti di posisi kedua dengan 36 persen suara, sementara pasangan nomor urut 03, Zulkarnain dan Lerru Yustira, mendapatkan 12 persen suara.
Meskipun pendukung pasangan nomor urut 01 sempat meremehkan dukungan yang dimiliki Maesyal-Intan, hasil akhir polling justru menunjukkan dominasi paslon 02 di hati para pendukung. Di penghujung polling, para pendukung Mad Romli – Irvansyah yang sebelumnya cukup vokal di kolom komentar tampak terdiam, seiring hasil polling yang mengunggulkan paslon Maesyal-Intan.
Pilkada Kabupaten Tangerang akan berlangsung pada 27 November 2024, di mana warga akan menggunakan hak suara mereka untuk memilih pemimpin yang akan memimpin Kabupaten Tangerang hingga 2029. Persaingan ketat dalam debat kali ini menjadi salah satu indikasi betapa pentingnya pemilihan ini bagi masyarakat Kabupaten Tangerang.(man/joe)