Tempati Kantor Baru, Sachrudin Minta Perumda TB Layanan Air Bersih Lebih Inklusif

Tempati Kantor Baru, Sachrudin Minta Perumda TB Layanan Air Bersih Lebih Inklusif

KOTA TANGERANG (VivaBanten.com) – Pemerintah Kota Tangerang terus memperkuat layanan dasar, salah satunya dengan meresmikan gedung baru Kantor Perumda Tirta Benteng (TB) di Jl. DR Sitanala, Karangsari, Kecamatan Neglasari, Kamis (10/04/2025). Peresmian dilakukan langsung oleh Wali Kota Tangerang, H. Sachrudin.

Dalam sambutannya, Sachrudin menyampaikan harapan agar kehadiran kantor baru ini menjadi semangat baru dalam meningkatkan cakupan dan kualitas layanan air bersih.

Bacaan Lainnya

“Sudah terlihat peningkatan layanan, baik dari jumlah pelanggan hingga penurunan tingkat kehilangan air. Ini harus terus ditingkatkan dengan semangat pelayanan yang adaptif,” kata Sachrudin.

Tercatat, saat ini jumlah sambungan pelanggan Perumda TB mencapai 106.563 dengan tingkat kehilangan air turun dari 40,13% menjadi 35,22%.

Sachrudin juga meninjau fasilitas pendukung SPAM hasil kerja sama B to B dengan mitra usaha, dan mengapresiasi kontribusi para investor dalam mempercepat pembangunan infrastruktur air minum.

“Gedung baru ini menjadi simbol komitmen bersama untuk layanan yang inklusif, cepat, dan ramah bagi seluruh masyarakat,” imbuhnya.

Direktur Perumda TB, Doddy Effendi, menambahkan bahwa peresmian kantor baru juga menandai pemindahan pusat layanan pelanggan dari Komplek PU Prosida ke lokasi yang baru.

“Gedung ini dilengkapi sistem layanan digital, ruang pelayanan terpadu, dan area konsultasi yang nyaman. Kami siap menjadi perusahaan air bersih yang tangguh, inovatif, dan berorientasi pada kepuasan pelanggan,” tutur Doddy.(man/joe)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *