Walikota Tangerang Tekankan Optimalisasi Program dan Kondusivitas Ramadan

Walikota Tangerang Tekankan Optimalisasi Program dan Kondusivitas Ramadan

KOTA TANGERANG (VivaBanten.com) – Walikota Tangerang, H. Sachrudin, didampingi Wakil Walikota, H. Maryono, memimpin rapat koordinasi bersama jajaran Perangkat Daerah di Ruang Rapat Akhlakul Karimah, Senin (3/3/2025). Rapat ini membahas percepatan program pembangunan serta upaya menjaga ketertiban selama Ramadan.

Sachrudin menegaskan pentingnya realisasi program secara cepat dan tepat agar manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat.

Bacaan Lainnya

“Kita harus bekerja lebih efektif dan berdampak. Program yang telah disusun harus segera dijalankan demi kesejahteraan masyarakat Kota Tangerang,” ujarnya.

Selain itu, ia menyoroti pentingnya menjaga ketertiban, terutama terkait Sahur On The Road (SOTR) dan penggunaan petasan yang berpotensi mengganggu ketenangan warga.

“Kami ingin Ramadan berjalan dengan aman dan penuh berkah. Koordinasi dengan aparat keamanan harus ditingkatkan agar aktivitas seperti SOTR dan petasan dapat dikendalikan. Kami juga mengimbau masyarakat, terutama generasi muda, untuk menjalankan ibadah dengan cara yang lebih positif,” tegasnya.

Sebagai penyesuaian selama Ramadan, Pemkot Tangerang menetapkan perubahan jam kerja bagi Aparatur Sipil Negara (ASN), yakni Senin–Kamis pukul 08.00–15.00 WIB dan Jumat pukul 08.00–15.30 WIB.

“Penyesuaian ini agar pegawai tetap produktif tanpa mengurangi kekhusyukan ibadah di bulan suci,” jelasnya.

Selain itu, untuk menanamkan semangat nasionalisme, Pemkot mewajibkan pegawai menyanyikan lagu Indonesia Raya setiap pukul 10.00 pagi di seluruh kantor pemerintahan.

“Dengan menyanyikan Indonesia Raya setiap hari, kita diingatkan akan tanggung jawab sebagai pelayan masyarakat dan bagian dari bangsa yang besar,” pungkasnya.(ADV)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *