Disnaker Kembali Buka Pelatihan Kewirausahaan Gratis

VIVABANTEN.COM, (KOTA TANGERANG) – Meningkatkan keterampilan masyarakat Kota Tangerang dalam bidang kewirausahaan. Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Tangerang kembali membuka Pelatihan Kewirusahaan secara gratis yang akan berlangsung sepanjang September ini. Pendaftarannya pun sudah dibuka mulai hari ini, melalui aplikasi Tangerang LIVE dengan enam bidang pelatihan.

Kepala Bidang Penempatan Tenaga Kerja dan Perluasan Kesempatan Kerja, Disnaker Kota Tangerang, Boyke Urip Hermawan menjelaskan enam bidang pelatihan yang dibuka, diantaranya Barista dengan waktu pelatihan 12-14 September di Gedung Disnaker.

Bacaan Lainnya

Pembuatan Makanan dengan waktu pelatihan 15-17 September di Gedung Disnaker, Content Creator waktu pelatihan pada 13-15 September di LPK Geti Kebon Nanas.

Lanjutnya, ada pelatihan Digital Marketing dengan waktu pelatihan 13-15 September di LPK Geti Kebon Nanas, pelatihan Sablon waktu pelatihan 19-21 September di Gedung Disnaker, dan Reparasi Sepeda dengan waktu pelatihan 22-24 September di Gedung Disnaker.

“Setiap bidang pelatihan kuotanya terbatas hanya 30 orang. Jadi, ayo segera daftarkan diri anda sesuai minat yang diinginkan. Selain dapat ilmu secara materi dan praktik dengan narasumber yang kompeten dibidangnya. Peserta juga akan mendapat sertifikat setelah ikut pelatihan, untuk menunjang kemampuan diri selanjutnya,” ungkap Boyke, saat dihubungi Senin (05/09/2022).

Ia pun menjelaskan, untuk pendaftaran bisa melalui Aplikasi Tangerang LIVE yang dipastikan sudah terverifikasi. Selanjutnya, klik menu lainnya, cari opsi Layanan Ketenagakerjaan, klik Tangerang Cakap Kerja. Lalu klik menu Pelatihan Kewirausahaan, pilih pelatihan yang kamu minati.

“Selanjutnya, isi persyaratan yang diperlukan. Mulai dari KTP Kota Tangerang, ijazah terakhir, Kartu Kuning dan rekening pribadi. Selanjutnya, klik daftar pelatihan dan tunggu verifikasi serta undangan pelatihan oleh admin,” jelas Boyke.

Kata Boyke, pendaftaran akan ditutup tiga hari sebelum pelaksanaan pelatihan berlangsung. Dengan kuota yang terbatas, jika belum di undang melalui whatsapp oleh pihak Disnaker sampai H-4 pelaksanaan. Artinya, kuota dalam bidang pelatihan tersebut sudah penuh atau tidak masuk kuota di bidang tersebut.

“Jadi, pastikan kalian tidak melewati kesempatan ini. Baru banget dibuka, ayo segera daftarkan diri kalian sesuai bidang yang kamu minati. Ayo sama-sama berkembang dan maju dengan kemampuan diri yang lebih memumpuni,” ajaknya.(man/joe)

Pos terkait