KOTA TANGERANG (VivaBanten.com) – Sebanyak 84 Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Tangerang menerima Surat Keputusan (SK) Pensiun dalam kegiatan Sosialisasi Ketaspenan yang digelar di Ruang Rapat Akhlakul Karimah, Rabu (9/7/2025). Para ASN tersebut akan memasuki masa purna tugas pada periode 1 Agustus hingga 1 Oktober 2025.
Wali Kota Tangerang, H. Sachrudin, secara langsung menyerahkan SK dan menyampaikan apresiasi atas pengabdian para ASN selama bertahun-tahun.
“Atas nama pribadi, pemerintah, dan masyarakat Kota Tangerang, saya ucapkan terima kasih atas dedikasi dan kontribusi yang telah diberikan selama ini,” ujar Sachrudin.
Ia menambahkan, integritas dan loyalitas para ASN menjadi warisan penting bagi generasi penerus di lingkungan birokrasi Pemkot Tangerang.
“Pengabdian yang telah diberikan tidak hanya berdampak pada roda pemerintahan, tapi juga menjadi teladan bagi yang masih aktif,” katanya.
Selain penyerahan SK, para ASN juga mendapatkan pembekalan terkait ketaspenan yang mencakup hak-hak pensiun dan layanan purna tugas. Sosialisasi ini bertujuan mempersiapkan para pensiunan menghadapi masa transisi ke kehidupan pasca-dinas.
“Semoga masa purna bhakti menjadi fase yang penuh keberkahan, dan para pensiunan tetap aktif berkontribusi di tengah masyarakat,” tutup Sachrudin.(man/joe)