KOTA TANGERANG (VivaBanten.com) – Wali Kota Tangerang H. Sachrudin bersama Wakil Wali Kota H. Maryono Hasan meninjau sejumlah proyek strategis daerah (PSD) sambil bersepeda pagi, Jumat (31/10/2025). Kegiatan gowes itu dilakukan untuk memastikan progres pembangunan berjalan sesuai rencana dan standar kualitas yang telah ditetapkan.
Dalam peninjauan tersebut, rombongan menyambangi beberapa titik pembangunan, di antaranya proyek Gedung Parkir RSUD Kota Tangerang dan area bekas Pasar Pisang Babakan di dekat Kampus UNIS.
“Lewat kegiatan bersepeda ini, kami tidak hanya berolahraga, tapi juga melihat langsung kondisi proyek di lapangan. Kami ingin memastikan setiap pembangunan berjalan sesuai rencana dan manfaatnya benar-benar bisa dirasakan masyarakat,” ujar Sachrudin di sela kegiatan.
Gedung Parkir RSUD Kota Tangerang rencananya dibangun setinggi tujuh lantai dan dilengkapi jalan tembus selebar sembilan meter yang dapat digunakan masyarakat umum tanpa mengganggu akses keluar-masuk rumah sakit.
“Rencananya, gedung parkir ini tujuh lantai dan kami siapkan jalan baru untuk warga yang melintas agar arus kendaraan rumah sakit tetap lancar,” katanya.
Sementara di lahan bekas Pasar Pisang Babakan, Pemkot Tangerang akan membangun sejumlah fasilitas publik, seperti Grha Kita Bersama (GKB), Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG), dan Ruang Terbuka Hijau (RTH).
“Lahan ini akan dimanfaatkan untuk fasilitas publik yang lebih bermanfaat bagi masyarakat luas,” tutur Sachrudin.
Peninjauan proyek dengan konsep gowes pagi ini menjadi bagian dari gaya kepemimpinan Pemkot Tangerang yang mengedepankan kedekatan dengan masyarakat sekaligus memastikan pembangunan berjalan efektif dan transparan.(ADV)










